Hari ke Tiga, 129 WNI Pulang Melalui Pelabuhan Dumai

DUMAI(DUMAIPOSNEWS)- Pemulangan Warga Negara Indonesia (WNI) asal Malaysia terus berlangsung. Selama tiga hari pemulangan para WNI ini tercatat sebanyak 129 orang telah masuk melalui Pelabuhan Bandar Sri Junjungan Kota Dumai.

Pantauan di lapangan, Sabtu (28/3) penyambutan pemulangan WNI asal Malaysia di Pelabuhan Bandar Sri Junjungan tampak seperti hari biasanya. Dimana mereka dikawal ketat oleh petugas hingga mereka dipulangkan ke daerah asal masing-masing.

Kongkowkuy

Tercatat dihari pertama, Kamis (26/3) kemarin, ada 21 WNI tiba di Kota Dumai dari berbagai daerah yaitu 4 orang warga Kubu, Rohil, 2 orang warga Pulau Rupat, Bengkalis, 4 orang warga Dumai, 5 orang warga Medan, satu orang warga Kerinci, satu orang warga Aceh dan 4 orang warga Sumbar.

Untuk hari kedua, tercatat sebanyak 61 TKI yang turun ke Dumai hanya 1 orang warga Dumai, lainnya warga Sumatera Utara 18 orang, Sumbar 2 orang, Rohil 16 orang, Jambi 15 orang, Kampar 5 orang, Pulau Rupat 4 orang.

“Data yang kita terima hari ini ada sebanyak 67 warga negara Indonesia (WNI) dipulangkan dari Malaysia.” Kata Kapolres Dumai AKBP Andri Ananta Yudistira di pelabuhan BSJ Dumai, Sabtu (28/3).

Mereka ini sebelumnya lebih dulu transit di Tanjungbalai Karimun, Kepulauan Riau hingga tiba di Pelabuhan Bandar Sri Junjungan Kota Dumai.

“Sebelum ke Dumai, dari Malaysia mereka terlebih dahulu transit di Tanjung Balai Karimun lalu menuju Dumai menggunakan kapal Ferry Dumai Line dan Batam Jet,” sebut Kapolres.

Untuk mencegah masuknya virus Corona atau COVID-19, kesehatan mereka sudah diperiksa terlebih dahulu oleh KKP di Tanjung Balai Karimun.

“Dari hasil pemeriksaan tim medis, mereka semua dalam kondisi sehat dan belum terindikasi suspect corona,” sebutnya.

Kapolres menegaskan, upaya pencegahan terhadap penyebaran virus ini, petugas melakukan pengecekan kesehatan hingga penyemprotan cairan desinfektan.

Meskipun sudah memegang kartu kewaspadaan kesehatan atau health alert card (HAC) dari KKP Tanjung Balai Karimun Provinsi Kepulauan Riau para WNI asal Malaysia setibanya di Dumai tetap disemprot menggunakan cairan desinfektan yang disiram menggunakan Automatic Antiseptic Chamber agar mereka semuanya steril dari COVID-19.

“Sebelum pulang ke daerah asal, kami mengedukasi mereka dan mensosialisasikan bahaya Corona kepada para WNI asal Malaysia yang baru tiba. Kami minta mereka melakukan isolasi mandiri selama 14 hari,” terang Kapolres.

Dan untuk mengantarkan mereka kembali ke kampung halaman, Pemerintah sudah menyiapkan bus komersil, setiap daerah tujuan disediakan satu unit bus.

Data yang berhasil di himpun, TKI asal Malaysia yang tiba di pelabuhan Dumai hari ini sebanyak 67 orang. Dengan rincian sebagai berikut, Aceh 1, Sumbar 6, Rupat 18, Dumai 8, Tenggayun 1, Sumut 30, Tembilahan 1, Jambi 1, Pekanbaru 1 orang.(ras)

Editor : Bambang Rio