SMP Negeri 2 Gelar Ujian Akhir Sekolah

DUMAI(DUMAIPOSNEWS)– Peserta didik kelas IX SMP Negeri 2 Dumai mengikuti Ujian Akhir Sekolah tahun pelajaran 2024 yang dimulai Rabu (15/5). Pelaksanaan ujian akhir sekolah ini mendapat kunjungan dari Kabid SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Dumai, Faisal SE beserta jajaran.

Didampingi Kepala SMP Negeri 2 Dumai Hj Saidatun Syabibah SPd MPd meninjau sejumlah ruangan pelaksanaan ujian akhir sekolah yang berjalan lancar.

Kongkowkuy

“Ya, kami dari Disdikbud memang bertugas meninjau dan memantau pelaksanaan ujian akhir sekolah yang dilaksanakan jenjang SMP. Alhamdulillah saya melihat semuanya berjalan aman dan kondusif, yang sejauh ini tidak ada kendala semoga sampai akhir ujian. Semoga ujian sukses digelar seluruh SMP kita sampai dengan akhir dan anak-anak kita SMP ini bisa lulus dengan nilai terbaik mereka,” ujar Kabid.

Senada itu Kepala SMP Negeri 2 Dumai Hj Saidatun Syabibah SPd MP menyampaikan ucapan terimakasih atas peninjauan pelaksanaan ujian akhir sekolah dari pihak Disdikbud Kota Dumai. Untuk setiap kelasnya diawasi oleh dua orang guru pengawas.

” Ini adalah hari pertama pelaksanaan ujian akhir sekolah dan Alhamdulillah kegiatan tersebut mendapatkan penuh dari orang tua. Terbukti dari pelaksanaan ujian ini dilakukan secara tatap muka namun berbasis digital, yang mana android lengkap dengan paket datanya disediakan sendiri oleh orangtua peserta didik. Untuk itulah, kami ucapkan terimakasih kepada seluruh orangtua kelas IX dalam mensupport ini yang sangat luar biasa,” ujarnya.

Kepala Sekolah menambahkan pelaksanaan ujian akhir sekolah berlangsung sepekan kedepan. Setelah kemarin Senin (13/5) pagi dilaksanakan upacara bendera terakhir bagi anak kelas IX tersebut dengan mengundang pembina upacara Walikota Dumai.

“Sebagaimana khidmat memajukan pendidikan di Kota Dumai, dengan kehadiran Walikota Dumai sebagai pembina upacara. Yang diharapkan bisa memberi motivasi dan semangat bagi anak-anak sebelum mereka ikut ujian akhir sekolah hari ini. Dan bagaimana wejangan diberikan dalam melanjutkan pendidikan mereka ke jenjang lebih tinggi lagi,” harap Saidatun Syabibah.

Sementara itu salah seorang peserta ujian bernama Muhammad Rizki Akbar menuturkan ujian yang diikutinya ini nyaman dan menyenangkan, apalagi dengan android dan dirinya mengaku tidak merasa canggung dalam menjawab soal yang diberikan.

”Alhamdulillah, rasanya senang karena udah digital ya pakai handphone jadi lebih praktis dan mudah saja. Semoga hasil ujiannya nanti bagus aamiin,” pungkas siswa kelas IX.10 SMPN 2 Dumai ini.(des)