Polisi Lidik Penyebab Tumpah Cp

Dumaiposnews.com,DUMAI – Minyak jenis Crude Palm Oil (CPO) tumpah dari ponton angkutan dengan Teratai Merah III (Mina Mas Group) tengah dilakukan pemeriksaan oleh pihak Tindak Pidana Tertentu (Tipiter) Sat Res Polres Dumai.

Pihak penyidik tengah memastikan penyebab kejadian yang terjadi di areal dermaga operasi PT Nagamas Palmoil Lestari yang terjadi Kamis (9/8/2018), pekan lalu.

Kongkowkuy

Tumpahnya minyak tersebut berasal dari Ponton dengan nama Teratai Merah III yang hendak melakukan sirkulasi ke tanki PT Nagamas. Minyak tumpah disekitar perairan dermaga tak dapat dielak saat kerusakan berlangsung.

Kapolres Dumai AKBP Restika P Nainggolan SIK melalui Kasat Reskrim Polres Dumai AKP Awaludin Syam mengatakan pihak masih memastikan proses penyebab kejadian itu.

Kita sementara ini masih melakukan proses pemeriksaan lebih lanjut, dan kita sudah mendapatkan kontak kerja antara perusahaan terkait, apa yang ditemukan didalam kontrak menjadi penguat untuk melakukan pemeriksaan, dan kita akan mengundang dan memanggil pihak terkait, “ujarnya, Rabu (15/8).

Sebelumnya, pihak PT Nagamas mengklaim CPO itu belum menjadi tanggung jawab mereka melainkan masih milik pihak angkutan Teratai Merah III (Mina Mas Group).

Mereka menyatakan tumpah minyak itu berada di tongkang milik angkutan Teratai Merah III saat melakukan sirkulasi.

Sebelumnya, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Dumai, Satria Wibowo mengakui sudah menerima laporan adanya kejadian tersebut.

Mereka menerima laporan tumpah cpo tersebut beberapa jam selang kejadian, pihak DLH tetap meminta pihak penanggung jawab melakukan pemulihan guna memastikan tidak terjadi pencemaran. (aga)