Meresahkan, Truk Ugal-ugalan di Jalan Perwira, Dishub Jangan Hanya Diam

Dumaiposnews.com, DUMAI  – Warga Jalan Tuanku Tambusai (Perwira,red), Baganbesar, Bukit Kapur belakangan ini dibuat resah dengan ugal-ugalan truk bak terbuka serta angkutan CPO yang melintas dengan kecepatan penuh.

Sebelum ada yang celaka, Dinas Perhubungan diminta melakukan pengawasan dan melakukan penindakan.”Kita minta ada petugas Dinas Perhubungan yang melakukan pengawasan dan bukan melakukan pungli di jalan Perwira ini.

Kongkowkuy

Sebab, keberadaan truk lalulalang itu membuat warga sekitar tidak aman saat ingin keluar rumah,”kata Rahman, Selasa (17/04)Kejadian tersebut kerap ditemukan, warga khawatir dengan keselamatan mereka karena truk-truk yang seliwiran di Jalan Perwira pengangkut CPO dan turunannya itu kerap ugal-ugalan di jalan raya.

Bahkan banyak warga yang mengenakan kendaraan roda dua harus mengambil jalur paling pinggir bahkan ada rela berhenti untuk menghindari kecelakaan. Salah seorang warga Baganbesar lainnya, Indra mengatakan, jika dirinya sering takut saat keluar rumah, pasalnya banyak kendaraan truk yang sering melaju dengan kecepatan tinggi,

“Kami mohon pak Dishub, kalau truk-truk besar melalui kawasan ini jangan ugal-ugalan sebab kendaraanya itu kan besar jadi kalau ugal-ugalan dapat membahayakan kami, padahal kami hidup dipinggir jalan kami tidak mau terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ujarnya mengaku cemas.

Lebih lanjut dikatakannya, pihaknya tidak mempersoalkan banyaknya mobil yang melintas, namun untuk tidak ugal-ugalan, mengingat truk-truk yang lewat kapasitas besar, sehingga bisa sangat berbahaya baik bagi sesama pengendara maupun warga yang tingga di tepian jalan.

“Harapan kami pihak kepolisian dan Dinas Perhubungan bisa memperhatikan truk-truk yang melaju dengan kecepatan penuh sebelum ada korban jiwa,”harapnya lagi.

Pantauan Dumai Pos dilapangan aksi ugal-ugalan truk setiap saat terjadi, sementara badan jalan tidak cukup besar. Belum lagi dengan banyaknya truk yang parkir di badan jalan sehingga mengganggu pengguna jalan lainnya.

Terlihat parkir truk dari pintu masuk Jalan Perwira hingga di depan SPBU Perwira. Tak hanya itu lokasi kencing BBM dan CPO di jalan tersebut turut menganggu kelancaran berlalulintas. (wan)