Bupati dan Wabup Siak Ajak Komunitas “Majelis Shalawat Preman Langit” Kelilingi Siak Sriindrapura

SIAK (DUMAIPOSNEWS.COM) – Keramahan masyarakat Kabupaten Siak terhadap sesiapapun yang datang ke Siak juga dilihatkan oleh Bupati Siak, Drs H Alfedri MSi dan Wakil Bupati Siak, H Husni Merza. Pada Ahad (14/4) Bupati dan Wabup bersamaan konvoi naik sepeda motor dengan komunitas Majelis Shalawat Preman Langit yang dipimpin Gus Adi dari tanah Jawa. Sebelum berkeliling rombongan Gus Adi sempat dijamu di rumah dinas komplek Abdi raja Siak yang saat itu juga dihadiri Kapolres Siak.

Bupati Siak, Drs H Alfedri MSi menyampaikan rasa senangnya atas kedatangan Gus Rudi ke Kota Siak Sriindrapura dan sekitarnya. Kedatangan Gus Rudi sangat membantu kami dalam menggalakan pariwisata dan juga untuk menguatkan kami pihak Pemkab Siak dan Forkompinda Siak Lainnya untuk mengarahkan anak-anak muda di Kabupaten Siak ini untuk aktif di komunitas yang bermanfaat seperti komunitas Majelis Shalawat Preman Langit ini.

Kongkowkuy

“Saya sangat berharap anak-anak muda di Kabupaten Siak bisa meniru langkah-langkah positif yang diperlihatkan oleh Gus Adi terutama dalam membangun sebuah komunitas. Kami yakin bahwa anak-anak muda di Kabupaten Siak ini banyak yang memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi sebuah kekuatan untuk menopang pembangunan daerah dan masyarakat Kabupaten Siak, sekarang, besok dan akan datang,” ucap Bupati.

Sebelumnya keramaian bersama masyarakat juga diperlihatkan bupati dan Wabup Siak saat menjalani shalat Idil Fitri 1445 H yang diberlangsungkan di halaman Istana Siak Sriindrapura pada Rabu (10/4) pagi kemarin.

Keramahtamahan itu berlanjut hingga mendatangi rumah-rumah warga masyarakat dibeberapa kecamatan untuk bersilaturrahmi dalam rangka merayakan Hari Raya Idil Fitri 1445 H.

“Alhamdulillah, setelah selesai melaksanakan ibadah puasa khususnya, dan ibadah lainnya selama sebulan penuh dibulan Suci Ramadan 1445 H, hari ini kita seluruh umat Islam melaksanakan hari kemenangan. Semoga setelah melaksanakan ibadah dibulan Suci Ramadan, kita semua mendapatkan berkah dan rido Allah SWT, amin ya robbal alamin”, ujar Bupati dihadapan para jemaah dan para tuan rumah yang didatangi.

“Atas nama jajaran Pemerintah Kabupaten Siak, pribadi dan keluarga, kami juga mengucapkan permohonan maaf lahir dan bathin yang sebesar-besarnya, semoga di hari yang bahagia dan fitri ini, kita bisa saling bermaaf-maafan”, ucap Alfedri.

Selain itu, Alfedri juga memohon dukungan dan doa kepada seluruh masyarakat Kabupaten Siak, untuk terus mendukung pelaksanaan Program-program dan kegiatan Pemerintah Kabupaten Siak. Sehingga pembangunan di berbagai bidang di Kabupaten Siak bisa terus berlanjut.

“Dengan adanya dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Kabupaten Siak ini, semoga kedepannya Kabupaten Siak lebih maju, berkembang, Pembangunan di semua bidang terus meningkat dan masyarakatnya sejahtera, serta menjadi Kabupaten yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghofur”, pinta Bupati Siak itu.

Selanjutnya, Bupati Siak Alfedri juga mengatakan bahwa ditahun 2023 lalu, Kabupaten Siak menjadi Kabupaten dengan pengumpulan zakat tertinggi dari 514 Kabupaten / Kota se-Indonesia, dengan pengumpulan zakat sebesar Rp. 25,5 miliar.

“Selain itu, Alhamdulillah Kabupaten Siak juga telah ditunjuk oleh Kementerian Agama Republik Indonesia, sebagai Pilot Projek Kota Wakaf di Indonesia dari 514 Kabupaten /Kota se-Indonesia”, ucap Alfedri.

Diakhir sambutannya, Bupati Siak Alfedri juga mengundang seluruh masyarakat Kabupaten Siak untuk hadir dalam kegiatan Open House Pemerintah Kabupaten Siak, di Balai Datuk 4 Suku, Komplek Perumahan Abdi Praja, Kecamatan Siak.

“Di hari yang Fitri ini, kami mengundang seluruh masyarakat Kabupaten Siak, untuk bisa datang dan bersilaturahmi dalam kegiatan Open House Pemda Siak, semoga silaturahmi kita terus terjalin erat”, ajaknya. (Rel)