PT ESM Gelar Donor Darah, Sosialisasi dan Pemeriksaan Kesehatan Gula Darah

DUMAI(DUMAIPOSNEWS)– Sebagai bagian dari kegiatan CSR Perusahaan, khususnya internal untuk karyawan dan pihak ketiga, PT Energi Sejahtera Mas (ESM) menyelenggarakan kegiatan Donor Darah, sosialisasi Hipertensi, gula darah dan pemeriksaan kesehatan gratis yang diikuti oleh Karyawan dan Pihak ketiga perusahaan, Jumat (1/9)). Kegiatan ini merupakan Agenda Rutin yang dilakukan perusahaan.

”Hari ini seperti biasanya kita (PT ESM-red) kembali melaksanakan donor darah ditambah dengan sosialisasi Hipertensi, gula darah dan pemeriksaan kesehatan,” ungkap Humas PT ESM, Dian Purnama Ayu. Kegiatan donor darah kali ini terselenggara atas kerja sama ESM dengan PMI Kota Dumai dan Rumah Sakit Pertamina Dumai (RSPD).

Kongkowkuy

Perusahaan tidak menargetkan jumlah kantong darah yang diperoleh dari kegiatan donor ini karena setetes darah yang terkumpul saja sangat berharga bagi pasien yang membutuhkan.
Management PT ESM juga menyatakan bahwa Perusahaan sangat berterimakasih kepada karyawan dan pihak ketiga yang telah mendonorkan darahnya melalui kegiatan rutin donor darah yang dilakukan ini, karena setetes darah yang kita donorkan akan sangat membantu untuk mereka yang membutuhkan.

Antusiasme karyawan dan pihak ketiga sangat besar, untuk mendonorkan darahnya, kegiatan donor darah ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Perusahaan untuk berbagi kasih, khususnya bagi mereka yang membutuhkan donor darah. Kantung darah yang terkumpul, akan disalurkan ke yang membutuhkan melalui PMI Kota Dumai ujar wanita yg akrab disapa Poppy ini.

Sementara itu, Perwakilan PMI Kota Dumai, Amran Husin mengatakan, pendaftar akan dilakukan skrining kesehatan terlebih dahulu sebelum menjadi pendonor. Donor darah sebaiknya dilakukan dalam keadaan sehat. Ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan sebelum donor darah, seperti kadar Hb dalam darah dan tekanan darah harus dalam keadaan normal.

”Pendonor juga harus cukup tidur. Minimal 7 jam,” Kata Amran.

Sementara itu, sosialisasi Hipertensi, gula darah pemeriksaan kesehatan bekerjasama dengan RSPD juga mendapatkan animo tinggi dari karyawan dan pihak ketiga apalagi sosialisasi Hipertensi dan Gula Darah acap kali menjadi pemicu kematian tertinggi didunia.

”Kegiatan sosialisasi dan pemeriksaan kesehatan gratis yang disediakan perusahaan ini juga memiliki tujuan yang sama, yaitu meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemantauan kesehatan secara rutin. Dengan mendapatkan pemeriksaan kesehatan secara berkala, peserta dapat mengetahui kondisi kesehatan mereka dan mengambil langkah-langkah pencegahan yang tepat untuk menjaga kesehatan mereka dan keluarga,melalui kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi peserta dan masyarakat secara umum. Dengan kepedulian terhadap kesehatan dan kesejahteraan bersama,”pungkas humas ESM. (rka)