Peristiwa Jetty 5, Tim Gabungan Berhasil Evakuasi Korban Tenggelam

DUMAIPOSNEWS,Dumai-Kerja keras upaya pencarian terhadap korban tenggelam di perairan laut Dumai, akhirnya Tim gabungan telah berhasil menemukan jenazah Zulkarnain pada hari Minggu (03/06/2018) jam 09.10 WIB.

Zulkarnain merupakan salah satu korban peristiwa runtuhnya salah satu penyangga dermaga atau breasting dolphin di Jetty 5 RU II Dumai yang terjadi pada hari Jumat (01/06/2018) lalu.

Kongkowkuy

Pada peristiwa tersebut terdapat dua korban terjatuh ke laut. Pertama adalah  Syaiful Amri berhasil diselamatkan dengan kondisi saat ini sudah membaik setelah mendapat perawatan intensif di RS Pertamina Hospital Dumai. Sedangkan Zulkarnain, warga Kelurahan Jaya Mukti ini sempat  menghilang selama tiga hari paska kejadian.

Saat ditemukan korban sudah meninggal dunia ditemukan di Dermaga B pelabuhan Pelindo, setelah berhasil dievakuasi jasad korban langsung kemudian dibawa ke RS Pertamina Hospital Dumai untuk dilakukan visum.

UM Comm & CSR RU II Dumai, Taufikurahman yang dihubungi Dumai Pos mengakui telah ditemukan korban dalam musbiha di Jetty 5 RU II Dumai. ” Upaya pencarian korban dilaksanakan oleh tim gabungan yang terdiri dari Basarnas, Satpol Air, TNI AL, dan Pertamina selama kurang lebih dua hari.,”katanya

Disebutkanya, General Manager RU II Dumai beserta seluruh keluarga besar Pertamina menyatakan keprihatinan dan duka yang mendalam atas peristiwa ini. Atas nama Pertamina RU II Dumai mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah membantu pencarian korban tenggelam paska kejadian.

Pantauan Dumai Pos di rumah Duka di Jalan Kesuma, Gang Satria, Jaya Mukti telah ramai di datangi warga. Isak tangis keluarga dan sahabat korban tidak bisa dibendung, suasana duka terlihat dikediaman korban Zulkarnaen yang sesama hidupnya dikenal dengan masyarakat.(rio)