Suyatno Janji Bangun Jembatan Penghubung Jayantri

BAGANSINEMBAH(UMAIPOSNEWS.COM)- Calon wakil Gubernur Riau nomor urut 4, H Suyatno Amp menegaskan akan membangun jembatan penghubung antara Kepenghuluan Bagan Sapta Permai, Kecamatan Bagan Sinembah dengan Kepenghuluan Makmur Jaya Kecamatan Bagan Sinembah Raya berjanji dalam waktu dekat ini,untuk mewujudkan ini dalam waktu dekat akan segera memperbaiki jembatan tersebut.

“Kalau nunggu 2019, nanti kelamaan. Untuk sementara, kita perbaiki dahulu jembatan ini,” janji Suyatno saat meninjau jembatan tersebut sebelum menuju Kecamatan Simpang Kanan dalam kampanye dialogisnya, Ahad (15/4).

Kongkowkuy

Calon wakil Gubernur Riau yang berpasangan dengan Andi Rachman ini juga berjanji akan memasukan ke dalam anggaran tahun 2019 untuk pembangunan jembatan tersebut dan masyarakat di minta tak usah ragu karena dalam waktu dekat ini jembatan tersebut akan di buat permanen.

“2019, insya Allah jembatan ini kita permanenkan,” janji Suyatno dihadapan pendukungnya yang di sambuat teriakan Ayo lanjutkan.

Warga berharap jembatan tersebut segera di bangun pasalnya selama ini jembatan tersebut sebagai jalan alternatif anak sekolah melintas, baik dari simpang kanan maupun dari kota parit. Bahkan, dari keterangan warga sekitar, sudah berulang kali warga yang melintas tercebur ke parit karena kondisi jembatan yang kurang bagus dan warga berharap semoga terpilihnya pasangan Ayo ini jembatan ini segera terbangun secepatnya. (eka)