DUMAI (DUMAIPOSNEWS) — Kejadian diawal tahun 2025 musibah kebakaran terjadi di Jalan Makmur Kelurahan Tanjung Palas, Kecamatan Dumai Timur, Rabu (22/01/2025) pagi menyebabkan satu orang meninggal dunia.
Korban meninggal dunia bukan karena terbakar, sebab kondisinya masih normal saat di evakuasi.
Lurah Tanjung Palas, Untung Efendi yang dikonfirmasi dumaiposnews.com menyebutkan, korban H Misman (73) warga Jalan Muslim, Gang Murni adalah pemilik Ruko meninggal dunia lantaran terkena benturan dari alat pemadam api atau Apar.
“Korban berencana hendak memadankan api dengan menggunakan Apar, namun saat kunci Apar hendak dibuka terpental mengenai dagu korban,”kata Untung, yang saat itu berada di lokasi kebakaran.
Korban sempat dilarikan ke RSUD Dumai, namun saat diperiksa medis korban sudah meninggal dunia.
Peristiwa kebakaran ini terjadi sekira pukul 07.35 WIB. Diduga api berasal dari toko warung harian. Sehingga api cepat membesar dan mengeluarkan asap putih pekat.
Lurah Tanjung Palas, Untung Efendi saat berada di lokasi kebakaran.
Informasi di lapangan, korban Misman saat itu datang hendak membangunkan penunggu toko yang masih di dalam. Namun ia terpental di depan pintu ruko.
Dalam video yang beredar, salah satu Ruko terbakar sempat mengeluarkan suara ledakan. Setelah itu muncul kobaran api.
Kepala Dinas Kebakaran Kota Dumai H Zulkarnaen ketika dikonfirmasi membenarkan adanya musibah kebakaran tersebut. Untuk penyebab merupakan ranah kepolisian. (rio/wan)
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.