Musrenbang Kelurahan Tanjung Palas Siapkan Program Prioritas, Ini Usulannya

DUMAI (DUMAIPOSNEWS)– Kelurahan Tanjung Palas, Kecamatan Dumai Timur menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tahun Anggaran 2026 pada Selasa (21/1/2025) bertempat disalah satu hotel di Jalan Sudirman.

Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.00 WIB dengan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan.

Kongkowkuy

Hadir dalam Musrenbang tersebut Camat Dumai Timur Zainur.SH, Anggota DPRD Kota Dumai Ediswan, Lurah Tanjung Palas Untung Efendi, S.Sos, Kepala Puskesmas Jaya Mukti Dr Anelliza, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjung Palas, Ketua LPMK, serta seluruh RT dan perwakilan dari berbagai unsur yang berada di Kelurahan Tanjung Palas.

Dalam sambutannya, Lurah Tanjung Palas Untung Efendi menyampaikan pentingnya Musrenbang sebagai langkah awal dalam merencanakan pembangunan daerah.

“Kami berharap melalui Musrenbang ini, setiap aspirasi masyarakat dapat ditampung dan diprioritaskan sesuai kebutuhan,” ujar Untung Efendi.

Pada sesi pembahasan, beberapa usulan pembangunan menjadi fokus, di antaranya di bidang infrastruktur, sosial budaya, pendidikan, dan kesehatan. Usulan prioritas meliputi pembangunan drainase, pemberdayaan masyarakat, pengembangan serta peningkatan layanan kesehatan melalui Posyandu ILP.

Anggota DPRD Dumai, Ediswan bersama Ketua RT se Kelurahan Tanjung Palas

Musrenbang tingkat kelurahan ini menjadi langkah awal menuju Musrenbang tingkat kecamatan yang akan dilaksanakan pada Februari 2025 mendatang. Semua usulan dari masyarakat Tanjung Palas akan dirangkum untuk diajukan pada forum berikutnya.

“Kami berkomitmen untuk menyampaikan aspirasi ini hingga tingkat kota dan InsyaAllah akan saya kawal agar pembangunan yang direncanakan benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat dan perlu di ketahui bahwa, sebelum Musrenbang ini laksanakan, jauh hari saya juga sudah merekap sebanyak tiga puluh lima usulan dari Kelurahan Tanjung Palas,”ucap Anggota DPRD Ediswan.

Semenatara itu, Camat Dumai Timur Zainur SH menyebutkan Musrenbang ini berjalan dengan baik dan mengutamakan yang benar-benar menjadi prioritas sebagaimana yang telah di sepakati melalui proses yang bernama Pra Musrenbang bersama ketua RT dan perangkat kelurahan lainya.

“Musrenbang ini merupakan bagian dari penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kota Dumai tahun 2026 yang melibatkan partisipasi aktif masyarakat sejak tingkat kelurahan,”ujarnya.

Dengan beberapa usulan tersebut, di harapkan Musrenbang Kelurahan Tanjung Palas kedepannya dapat langsung dirasakan oleh seluruh masyarakat.(rio)