Pelindo Dumai Perkuat Sinergi dengan Tenant, Fokus Menuju 2025 Lebih Baik

DUMAI (DUMAIPOSNEWS.COM)– PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional I Dumai menggelar acara silaturahmi dengan para tenant properti di The Zuri Hotel, Senin (30/12/2024). Acara ini menjadi momentum penting bagi Pelindo Dumai untuk memperkuat sinergi sekaligus menyatukan visi menyongsong tahun 2025 yang lebih baik.

Executive General Manager PT Pelindo Regional I Dumai, Jonatan Ginting, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kerja sama erat yang telah terjalin sepanjang 2024. Ia menekankan pentingnya hubungan harmonis antara Pelindo dan tenant sebagai satu kesatuan yang saling mendukung.

Kongkowkuy

“Harapan saya, kita terus solid seperti keluarga. Bapak-bapak tenant adalah bagian dari kami, bahkan jantung kami. Tak ada bapak, tak ada kami. Terima kasih atas sinergi selama ini, dan semoga kekurangan yang ada menjadi bahan evaluasi kita bersama untuk menyongsong tahun 2025 yang lebih baik,” ucap Jonatan dengan penuh kehangatan.

Jonatan menegaskan bahwa fokus Pelindo Dumai tidak hanya pada peningkatan profit, tetapi juga pada pertumbuhan yang berkelanjutan. Sinergi antara Pelindo dan para tenant diharapkan semakin erat demi tercapainya target bersama.

Selain itu, Pelindo juga menyoroti tanggung jawab sosial, mengingat lokasi pelabuhan yang berdampingan dengan pemukiman warga. Jonatan mengajak seluruh pihak untuk bahu-membahu mengatasi persoalan lingkungan, termasuk pengelolaan sampah dan pencegahan kecelakaan kerja di kawasan pelabuhan.

“Kami ingin pelabuhan ini tidak hanya produktif secara ekonomi, tetapi juga menjadi kawasan yang nyaman dan aman bagi semua pihak, baik pekerja maupun masyarakat sekitar,” tambahnya.
Rencana Strategis di 2025
Dalam kesempatan tersebut, Jonatan memaparkan rencana Pelindo untuk melakukan pengerukan area bandar kolam dan pemeliharaan alur pelayaran di dermaga. Langkah ini dinilai strategis guna menjaga kelancaran aktivitas operasional di pelabuhan Dumai.

Acara ini juga menjadi ajang diskusi antara Pelindo dan tenant, di mana para tenant property seperti PT Pelita Agung Agriindustri, PT Wilmar Nabati Indonesia, PT Intibenua Perkasatama, PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara dan PT Eka Dura Indonesia memberikan masukan dan saran demi peningkatan kinerja bersama.

Tampak hadir juga perwakilan perusahaan PT Dumai Paricipta Abadi, PT Sarana Tempa Perkasa, PT Dumai Bulking, PT Sarana Tempa Perkasa, PT SMART, Tbk dan PT Cakra Alam Makmur.

Silaturahmi diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan komitmen untuk terus berkontribusi demi kemajuan bersama.(rls/men)