JAKARTA (DUMAIPOSNEWS) – Berhasil mengoptimalkan pengelolaan air bersih, Pemerintah Kota Dumai menerima penghargaan Kategori Bantuan Program Stimulan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan World Bank yang diterima langsung Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Dumai TR Fahsul Falah.
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Pekerjaan Umum RI yang diwakili Wakil Menteri (Wamen) Diana Kusumastuti di sela acara Closing Loan National Urban Water Supply Project (NUWSP) di Gedung Auditorium Kementerian Pekerjaan Umum, Kebayoran Baru, Jakarta, Selasa (19/11/2024).
Dalam penilaian Kementerian Pekerjaan Umum dan World Bank, Pemerintah Kota Dumai dinilai berhasil membangun sinergi yang apik dengan Perumdam Tirta Dumai Bersemai.
“Alhamdulilah, perjuangan keras optimalisasi SPAM yang telah dilakukan selama ini akhirnya berbuah manis,” ungkap Pjs Wali Kota Dumai, Fahsul Falah.
Atas nama Pemko Dumai, Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Kepala Perangkat Daerah Terkait seperti Dinas PU dan Dispertaru Kota Dumai, kepada Perumdam Tirta Dumai Bersemai serta seluruh pihak terkait lainnya.
Tak lupa iya mengucapkan terima kasih kepada Kementerian PU RI bekerja sama dengan World Bank yang telah menggagas program NUWSP untuk mendukung pembangunan penyedian air minum di daerah dengan pembiayaan investasi yang inovativ dan kreatif.
“Tentunya proyek NUWSP ini berhasil menyediakan akses ke sumber air yang lebih baik bagi masyarakat dan memperkuat kinerja operasional penyedia layanan air khususnya di Kota Dumai,” tutur Fahsul Falah
Selain menerima penghargaan secara langsung, Pjs Wali Kota DumaiFahsul Falah juga diberi kesempatan menjadi salah satu pembicara bersama Deputi Bidang Sarpras Bappenas, Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kemendagri, dan Wamen PU RI, dalam Talkshow yang dimoderatori oleh Andi F Noya (Kick Andy).
Fahsul Falah Mewakili Pemko Dumai selaku penerima manfaat proyek NUWSP berbagi pengalaman terkait keberhasilan kerjasama yang terbangun antara Pemerintah Kota Dumai dengan Perumdam Tirta Dumai Bersemai dalam implementasi program National Urban Water Supply Project (NUWSP).
Disampaikan Fahsul Falah, Pemerintah Kota Dumai berkomitmen untuk terus memberikan dukungan kepada Perumdam Tirta Dumai Bersemai dalam percepatan akses air minum masyarakat di perkotaan, termasuk dalam mewujudkan pelayanan air bersih kepada seluruh lapisan masyarakat.
“Alhamdulillah, komitmen kuat antara Pemko Dumai dengan Perumdam Tirta Dumai Bersemai membuahkan keberhasilan berbagai program seperti Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU), SPAM NUWSP, SPAM Regional Durolis, dan SPAM Business to Business (BtoB),” ungkapnya.
Lebih lanjut dijelaskan Fahsul, melalui keempat sistem tersebut, kemampuan pelayanan air di Kota Dumai pada tahun 2024 mencapai 575 Liter per detik (l/s) yang telah menyasar lebih kurang 10 ribu sambungan rumah.
Berbagai dukungan Pemko Dumai kepada Perumdam Tirta Dumai Bersemai juga ia paparkan dihadapan peserta Closing Loan NUWSP dari seluruh penjuru tanah air terkait perencanaan dan anggaran, kebijakan, penyertaan modal, serta tarif yang dikenakan.
Inovasi dalam teknologi baru seperti teknologi nanofiltrasi serat berongga yang digunakan untuk mengolah air gambut di Kota Dumai juga ia jelaskan di dalam forum. Inovasi ini terbukti telah meningkatkan kualitas air secara signifikan bahkan meningkatkan kepercayaan dan kepuasan masyarakat.
“Agar layanan air di Kota Dumai semakin maksimal, Pemko Dumai selalu memberi dukungan APBD guna optimalisasi program air bersih. Pemko juga membuat kebijakan berupa subsidi biaya pemasangan SR dari Rp 1.4 juta menjadi Rp 250 ribu dalam bentuk sambungan rumah sebanyak 2.606 SR,” pungkasnya.
Turut hadir mendampingi Pjs Wali Kota Dumai dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai H Indra Gunawan, Kepala Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang (Dispertaru) Kota Dumai Muhammad Mufarizal, Direktur Perumdam Tirta Dumai Bersemain Agus Adnan beserta jajaran, dan Kabid Cipta Karya Yomi Indriansyah. (amb)