DUMAI(DUMAIPOSNEWS)-Kapal Motor (KM) Hamisa Jaya GT 30, tenggelam saat berlayar di sekitar Selat Karimata, 35 Mil Utara dari Belitung. Enam orang termasuk Nakhoda dan anak buah kapal (ABK), berhasil diselamatkan dari lokasi kejadian.
Namun, diduga kapal mengalami kebocoran hingga mengakibatkan kapal tenggelam.
Sedangkan enam orang penumpang dan ABK, baru berhasil ditemukan dan telah dievakuasi dalam kondisi selamat.
Tim Sar Basarnas Gabungan menyampaikan kejadian berlangsung pada Minggu (2/9/2019) pagi sekitar pukul 10.00 WIB, saat itu KM Hamisa Jaya, berlayar dengan rute dari Pontianak ke Tanjung Pandan.
“Seluruh korban ditemukan dalam keadaan selamat. Dan, sekarang seluruh korban dibawa ke Dumai, untuk ditangani lebih lanjut” sebut Kapten Kapal Basarnas KN 218 Pekan Baru, Wilayah Dumai, Kamis (5/9/2019).
KM Amisa Jaya GT 30 muatan buah-buahaan. Saat kejadian pertamakali ditemukan dan diselamatkan oleh KM Seroja GT 16 kebetulan melintas di sektar lokasi kejadian.
Setelah menyelamatkan korban kapal, Nakhoda kapal seroja melaporkan pihak Kantor Syabandar Otoritas Pelabuhan terkait adanya kapal tengelam.
Pihak KSOP Dumai Purba mengatakan, pihaknya turun menjemput korban setelah menerima laporan. “Bersama Tim Sar Gabungan, KSOP, Kantor Kesehatan Pelabuhan, Polair Polres Dumai, kita mengevakuasi korban dari KM Seroja kapal yang meneyalamatkan korban kapal KM Hamisa Jaya, sejauh ini kita juga telah melakukan pemeriksaan kesehatan seluruh korban, alhamdulilah seluruhnya dalam keadaan sehat dan aman,” Katanya Didermaga Pokala Dumai.
Enam orang korban KM Hamisa Jaya yakni, Nakhoda Samsudi (48) Nakhoda, Irwanto (19), Hariyadi (33) Abdul Luhung (58), Ferdianyto (40) Ilyas (33).(aga)
Editor : Bambang Rio