Bupati Buka Forum Konsultasi Rencana Awal RKPD Kabupaten Siak tahun 2024

SIAK (DUMAIPOSNEWS.COM) – Pemerintah Kabupaten Siak melalui Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) melaksanakan Rapat Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Siak tahun 2024 di Ruang Rapat Raja Indra Pahlawan,  Lt. II Kantor Bupati Siak, selasa (31/1).

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Siak Alfedri dan juga dihadiri oleh Wakil Bupati Siak Husni Merza,  Sekda Siak Arfan Usman, Wakil Ketua I DPRD Siak Fairus, Kepala Bappeda Siak Wan Yunus,  paras asisten, kepala opd dilingkungan Pemkab Siak, camat se Kab. Siak, tokoh masyarakat, dan forum anak.

Kongkowkuy

Dalam sambutannya Bupati Siak Alfedri mengatakan RKPD merupakan Dokumen perencanaan tahunan daerah yang menggambarkan permasalahan pembangunan daerah serta indikasi program dan kegiatan yang akan dilaksanakan untuk satu tahun kedepan secara terencana melalui sumber pembiayaan baik APBD kabupaten, APBD Provinsi maupun APBN

Saat dihubungi, Bupati menjelaskan bahwa dalam menjalankan amanah sebagai aparatur negara ada juknis yang harus dilakukan serta aturan-aturan yang mesti diikuti.

“Diantara juknis dan aturan itu adalah dengan menggelar kegiatan Rapat Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Siak tahun 2024 ini,” sebutnya.

Dikesempatan lain disampaikannya bahwa Rapat Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Siak tahun 2024 dilakukan juga untuk meminta masukan-masukan dan juga sebagai langkah transparanya Pemkab Siak dalam menaja pembangunan kedepan yang terus berkesinambungan. (Rel)