Satgas dan Mahasiswa Bagi-bagi Masker, Memutuskan Mata Rantai Virus Corona

DUMAI(DUMAIPOSNEWS) — Satuan Tugas (Satgas) percepatan penanganan Covid-19 Kota Dumai bersama berbagai organisasi mahasiswa membagikan masker ke masyarakat yang melintas di jalan protokol.

Kegiatan dilaksanakan, Minggu (23/11) sore dipimpin oleh Koordinator Bidang Penanganan Covid 19, H Syahrinaldi yang juga selaku Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Dumai di Simpang Mako Polres Dumai.

Kongkowkuy

Sebanyak 1500 masker kain dibagikan kepada masyarakat yang melintas di jalan protokol baik pengendara motor atau mobil.

H Syahrinaldi yang disapa Ucok Melayu ini berharap masker yang dibagikan bisa mereka pakai saat berada diluar rumah.

Agar penyebaran virus corona dapat diputus dan jumlah pasien berkurang. Sebab sampai saat ini jumlah pasien covid telah mencapai 1700 orang.

Tentunya dengan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan masker saat beraktivitas guna mencegah meluasnya penyebaran virus corona di Kota Dumai.

Kegiatan ini turut diikuti Kasi Promosi Kesehatan Diskes Kota Dumai, Hj Martalena, Tim Satgas Covid-19 Kota Dumai, Rumpun Pemuda Dumai, mahasiswa Teknik Industri UIN Suska Riau, mahasiswa Teknik Industri STT Dumai, mahasiswa Akademi Kebidanan Hang Jebat, dan Ikatan Mahasiswa Minang Dumai.

Semua penelitian sudah menunjukkan bahwa masker mampu mencegah penularan dan yang paling penting mampu menurunkan angka kematian akibat kasus COVID-19 yang berat. (wan)